February 2021

Merawat Furniture Kayu dengan Biopolish Natural Oil

Merawat furniture kayu bisa dilakukan dengan banyak cara. Saat ini produk-produk yang menunjang perawatan kayu juga telah tersedia di pasaran. Produk poles kayu digunakan untuk merawat kayu dari dalam. Tidak sekedar perawatan dari luar yang disebabkan oleh debu, goresan, noda, dan lain-lainnya. Perawatan dari dalam lebih meresap ke dalam substrat kayu sehingga warnanya lebih cerah, tajam, dan nampak lebih indah. Salah satu produk tersebut adalah Biopolish Natural Oil, produk perawatan kayu yang serba guna. Merawat furniture kayu dengan Biopolish Natural Oil pun sangat mudah. Merawat furniture kayu dengan Biopolish Natural Oil bisa kamu lakukan sendiri.

Merawat Furniture Kayu dengan Biopolish Natural Oil Read More »

Tips Merawat Jaket Kulit Berjamur Agar Tetap Kece Seperti yang Dipakai Artis

Jaket kulit merupakan jenis pakaian luaran yang terbuat dari kulit binatang, digunakan baik oleh pria maupun wanita yang berfungsi sebagai pelindung. Terkadang juga baju rangkap yang ampuh melindungi tubuh dari cuaca dingin dan angin yang berhembus ketika malam. Bentuk dari jaket kulit sangat khas. Memiliki resleting atau kancing dari arah leher ke bawah. Jaket kulit memiliki kerah yang bermacam-macam, dan memiliki variasi panjang yang berbeda-beda. Keseluruhan desainnya sederhana dengan ornamen yang minim. Namun jika tidak dirawat dengan baik, jaket kulit akan berjamur. Meski begitu ada tips merawat jaket kulit berjamur secara tepat.

Tips Merawat Jaket Kulit Berjamur Agar Tetap Kece Seperti yang Dipakai Artis Read More »

Merawat Tas Kulit Sintetis Agar Bisa Kamu Tenteng Bertahun-Tahun

Tas kulit sintetis menjadi salah satu aksesoris fashion yang banyak digandrungi baik oleh perempuan maupun laki-laki. Model tas kulit pun dari hari ke hari terus mengalami perkembangan dan tak ada matinya. Sifatnya yang cocok untuk dikenakan oleh semua kalangan usai, baik anak-anak, orang dewasa, hingga tua membuat tas kulit sintetis jadi salah satu produk yang laris. Meski begitu merawat tas kulit sintetis tak semudah yang dibayangkan. Salah merawatnya bisa merusak tampilan tas kulit sintetis favorit kamu.

Merawat Tas Kulit Sintetis Agar Bisa Kamu Tenteng Bertahun-Tahun Read More »

Merawat Tas Kulit Berjamur Agar Awet, Bag Lovers Wajib Tahu

Barang-barang yang berharga tak cukup jika sekadar memilikinya saja, tapi juga butuh perawatan yang telaten agar tetap awet. Salah satu barang yang berharga bagi para bag lovers yaitu tak kulit. Sebenarnya, tas merupakan benda zaman prasejarah, fungsinya sangat vital untuk membantu membawa barang bawaan. Zaman dulu, tas dibuat menggunakan kulit dan kayu. Lalu bahan  untuk membuat tas semakin berkembang, salah satunya tas kulit dari bahan kulit alami binatang hingga kulit sintetis hingga vinyl. Bentuknya yang catchy juga membuat tas sangat mendukung dunia mode dan fashion.

Merawat Tas Kulit Berjamur Agar Awet, Bag Lovers Wajib Tahu Read More »

Merawat Tas Kulit Agar Tidak Mengelupas dan Cara Mengakalinya

Salah satu cobaan mendasar yang dialami oleh para pecinta tas kulit adalah kondisi ketika permukaannya mengelupas. Tentu tas kulit (entah itu yang asli atau yang sintetis) ketika permukaannya mengelupas atau mengelotok jadi tidak cantik lagi. Permukaan tas kulit yang mengelupas bisa disebabkan karena beberapa faktor, seperti cuaca, paparan sinar matahari, peletakkan yang tidak benar, atau justru perawatan yang tidak tepat. Untuk itu merawat tas kulit agar tidak mengelupas butuh cara khusus.

Merawat Tas Kulit Agar Tidak Mengelupas dan Cara Mengakalinya Read More »

Tips Finishing Mudah untuk Meja Makan Rayapan dengan Biocide

Ruang makan menjadi tempat yang menyenangkan untuk berkumpul dan memasak bersama keluarga. Tempat ini tak hanya tempat makan, tapi juga tempat untuk ngobrol sore dan bercengkerama dengan orang-orang dekat, juga anak-anak. Di ruang makan terdapat berbagai furniture, jika kamu pecinta kayu, meja kayu menjadi pilihan yang diletakkan di ruang makan. Sayangnya, meja kayu yang ditempatkan di ruang makan jika tak dirawat dengan benar dan rutin akan menjadikannya cepat kotor hingga rayapan.

Tips Finishing Mudah untuk Meja Makan Rayapan dengan Biocide Read More »